Lanjut main bareng teman - teman kerja yaitu wisata alam yang lagi hits hadir di jogjakarta. Yaitu wisata hutan mangrove yang terletak di kawasan kelurahan jangkaran, Kecamatan Temon,Kulon Progo, Daerah Istimewa Yogyakarta berbatasan dengan Purworejo yang akhir akhir ini sangat ramai dikunjungi wisatawan.
Hutan mangrove kulon progo ini berdiri kokoh membentang di sepanjang sungai bogowonto ke arah barat.
Untuk tiket masuk jembatan api-api hutan mangrove kulon progo ini dikenakan biaya sebesar Rp. 4000 per orangnya serta ditambah biaya parkir motor Rp 2000 dan untuk mobil Rp. 5000. Setelah membayar tiket masuk kamu akan melewati jalanan kecil di sekitar tambak udang. Untuk berjalan mengelilingi hutan magrove, kamu bisa menggunakan fasilitas jambatan bambu yang beberapa spot terdapat area untuk berfoto selfie. Setidaknya disini tersedia 10 spot foto dengan konsep yang berbeda. Selain jembatan yang menjadi icon utama, jembatan melingkar yang berbentuk hati menjadi spot terfavorit wisatawan untuk berfoto.
Selain berjalan mengelilingi hutan mangrove, kamu juga bisa menikmati berkeliling hutan mangrove ini menggunakan perahu. Biaya untuk naik perahu cukup murah, yaitu dikenakan sebesar Rp. 5000 per orangya. Dari perahu kamu bisa menikmati pemandangan hutan mangrove dari ujung ke ujung.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar